Masjid Keramat di Jakarta

Dalam sebuah kesempatan, saya berkunjung ke Masjid Kampung Bandan, terletak di tepi jalan Lodan Raya, Kelurahan Ancol, Pademangan Jakarta Utara. Masjid yang tampak sederhana ini dianggap sebagai masjid keramat yang menyimpan jejak sejarah penyebaran islam di Jakarta.

Di komplek masjid ini terdapat tiga makam yang menurut penjaga masjid Makam K Bandansebagai makam tertua sehingga dikeramatkan, yaitu makam Habib Mohammad bin Umar Alqudsi (wafat 23 muharam 1118 H) makam Habib Ali bin Abdurrahman Ba’alwi (wafat 15 ramadhan 1122 H), dan makam Habib Abdurrahman bin Alwi Asysyathri (wafat 18 muharam 1326 H).

Masjid Luar BatangSelain itu ada juga makam keramat yang terletak di daerah perkampungan Luar Batang kelurahan Penjaringan Jakarta Utara, berdekatan dengan pelabuhan sunda kelapa, tepatnya di Masjid Keramat Luar Batang. Walaupun masjid Luar Batang ini merupakan cagar budaya, namun bagunan masjid telah mengalami pemugaran secara total. Sehingga bentuk dari masjid ini merupakan bentuk arsitektur modern.

Di Masjid Keramat Luar Batang ini terdapat makam yang dikeramatkan yaitu makam HabibMakam Luar Batang Husein bin Abu Bakar Alaydrus yang meninggal 1756 M. Makam ini dikeramatkan oleh para peziarah, terbukti dengan selalu ramainya para peziarah dari berbagai kota atau daerah yang berkunjung. Bahkan beberapa diantara mereka ada yang menginap untuk dapat lebih lama melakukan ritual di makam tersebut.

0 Comments:

Post a Comment



Posting Lama Beranda